NEWS

No Image
Penulis: ariyanti Tag: coding, Tanggal: 30 Nov 2016

Memahami Bahasa Pemograman Melalui Minecraft

Minecraft adalah sebuah permainan bak pasir yang diciptakan oleh perusahaan Mojang dari Swedia. Permainan ini kemudian turut digunakan sebagai salah satu alternatif untuk memahami bahasa pemograman (coding) khususnya bagi seseorang yang baru mengenal coding.

Hal ini merupakan ide yang digagas oleh Microsoft berkolaborasi dengan Facebook dan Google melalui sebuah website bernama code.org. Dengan tagline bahwa setiap siswa di sekolah seharusnya memiliki kesempatan untuk mempelajari ilmu komputer, Code.org turut memberikan sumbangsih besar kepada kalangan pendidik agar mampu memotivasi dan berkreasi dalam mengajarkan ilmu komputer.

Dengan menggunakan Minecratf melalui program Hour of Code, kita dapat mematahkan perspektif bahwa coding itu susah. Ketekunan dan ketelitian merupakan kunci untuk memahami coding, hal ini tergambar dari bagaimana kita dituntut menyelesaikan 14 misi yang diberikan oleh permainan Minecraft. Sebuah misi dalam permainan selalu dimulai dengan tahap yang mudah kemudian berkembang menuntut kreatifitas pemainnya.

Ketika menyeret dan menempatkan balok-balok pada permainan Minecraft, maka secara tidak sadar kita sebenarnya telah membuat sebuah instruksi dalam bahasa komputer bernama Javascript, kode inilah yang menjalankan fungsi komputer sehingga bisa sesuai dengan yang ditampilkan di layar.

Menurut Yugie Nugraha, seorang Developer and Platform Evangelism dari Microsoft, teknik permainan memang sengaja dipilih agar bisa melatih fokus, terlebih bila tergetnya adalah anak-anak. Selain karena untuk melatih fokus, melalui Minecraft kita kemudian memahami bahwa keseluruhan bahasa yang digunakan di dalam computer adalah bahasa instruktif (perintah).Maka penting untuk setiap kita melatih berpikir sistematis, teliti dan berpikir strategis sebelum benar-benar mendalami coding untuk tahap lanjut.

(Ariyanti)

 

Related Posts

Comments

Twitter

E-Magz